Tuesday, February 13, 2018

Cara Mengecek Hasil Absensi DHGTK Khusus Guru


Cara Mengecek Hasil Absensi DHGTK Khusus Guru – Program absensi guru online telah resmi dirilis dan kini sudah mulai berjalan sejak bulan januari 2018. Maka dari itu sebagai guru yang berintegritas, kita harus selalu hadir tepat waktu di sekolah. Karena dari absensi online tersebut nanti akan mempengaruhi pencairan Tunjangan Profesi Guru (sertifikasi).

Aplikasi Daftar Hadir Guru dan Tenaga Kependidikan (DHGTK) adalah sebuah aplikasi untuk melakukan pencatatan terhadap kehadiran GTK secara online yang berada di sekolah negeri dan swasta di seluruh wilayah Indonesia.

Artikel Terkait: Panduan Penggunaan Aplikas DHGTK

Proses pencatatan data kehadiran dilakukan oleh sekolah yang langsung terhubung dengan internet. Proses pencatatan kehadiran untuk versi awal ini bisa dilakukan secara harian dan dapat juga dilakukan mingguan atau bulanan.

Pada artikel kali ini saya akan berbagi informasi kepada anda semuanya mengenai cara mengecek hasil absesnsi Daftar Hadir Guru dan Tenaga Kependidikan (DHGTK) khusus untuk para guru. Sehingga anda bisa melihat bagaimana anda dalam bulan tertentu.

Cara Mengecek Hasil Absensi DHGTK Khusus Guru

Adapun langkah-langkah Mengecek Hasil Absensi DHGTK Khusus Guru adalah sebagai berikut:


  • Masukklah ke dalam websiite resmi aplikasi DHGTK 2018, silahkan untuk Link Alternatif Login DHGTK bisa dipilih yang paling lancar 


  1. http://223.27.144.196/ (NEW)
  2. http://hadir.gtk.kemdikbud.go.id/
  3. http://223.27.144.195:2017/
  4. http://223.27.144.195:7000/
  5. http://223.27.144.195:414/
  6. http://223.27.144.195:212/
  7. http://118.98.166.188/


  • Silahkan login ke aplikasi DHGTK dengan menggunakan Userid sebagai Kepala Sekolah
  • Atau Login dengan menggunakan userid operator dapodik (Kedua userid untuk login tersebut terupdate datanya secara langsung dari data aplikasi dapodik)
  • Sesudah anda berhasil masuk ke website resmi aplikasi DHGTK makan akan muncul gambar seperti dibawah ini:

Cara Mengecek Hasil Absensi DHGTK Khusus Guru Cara Mengecek Hasil Absensi DHGTK Khusus Guru


  • Masukanlah NUPTK atau NIK guru yang hendak dicek data kehadirannya pada kolom Cek data Kehadiran Guru disebelah kanan 
  • Kemudian tekan Enter
  • Sesudah berhasil anda dapat langsung melihat data kehadiran anda, jika merasa kurang sesuai silahkan hubungi petugas absen guru online atau bisa juga menghubungi kepala sekolah anda.

Demikianlah informasi mengenai Cara Mengecek Hasil Absensi DHGTK Khusus Guru yang bisa kami sampaikan kepada anda semuanya.

Sumber https://www.panduandapodik.id/

No comments:

Post a Comment