Wednesday, January 24, 2018

Beasiswa Penuh Pelatihan Komunikasi Profesional dan Bahasa Inggris


Bagi mereka yang hendak memperdalam kemampuan Bahasa Inggris, program pelatihan singkat hasil kerjasama Universiti Brunei Darussalam dengan FPT University Vietnam merupakan salah satu pilihan yang patut dilirik. Pendanaan beasiswa ini didanai sepenuhnya oleh Pemerintah Brunei Darussalam dan pelaksanaannya dilakukan di Da Nang Vietnam. Ada 2 pilihan program yang bisa dipilih yaitu Professional Communications in English (PCE) dan Intensive English Proficiency Course (IEPC). Durasi program ini 45 hari dan ada 3 pilihan sesi, bulan April, Juli, dan Oktober 2018.


 
Cakupan Beasiswa:
  • Biaya program
  • Biaya penerbangan ke dan dari Da Nang Vietnam
  • Uang tunjangan harian
  • Akomodasi di Da Nang
  • Asuransi kesehatan

Persyaratan Umum:
  • Penduduk negara ASEAN (termasuk Indonesia)
  • Minimal SMA sederajat
  • Tidak disebutkan batasan usia minimal dan maksimal
  • Untuk PCE nilai IELTS minimal 5.0 atau yang setara
  • Untuk IEPC nilai IELTS antara 4.5 -5.0 atau yang setara

Prosedur dan Batas Akhir Pendaftaran:
Sebelum mendaftar, pelamar harus menyiapkan paspor yang masih belaku, ijazah tertingi yang dimiliki, nilai IELTS/TOEFL dan pasfoto ukuran paspor. Pendaftaran dilakukan secara online malalui Laman Pendaftaran. Pilih Program Short Course dan kemudian pilih UBD-PFT Global Centre Programme. Selanjutnya isi formulir dengan lengkap dan ikuti petunjuknya dengan benar. Pendaftaran ditutup tanggal 8 Maret 2018.
Keterangan lengkap mengenai program ini bisa dibaca di rilis resmi Kementerian Luar Negeri Brunei Darussalam.


Simak juga Beasiswa dari Pemerintah Brunie Darussalam.

Semoga informasi ini bermanfaat dan sebarkan ke teman-teman lainnya.
Sumber http://www.info-beasiswa.id/

No comments:

Post a Comment